Menu

Dark Mode
Dua Pelaku Pelecehan Seksual Anak Disabilitas di Jakarta Timur Ditangkap Polisi

Headline

Arab Saudi dan Sejumlah Negara Rayakan Idul fitri 1 Syawal 1446 H

Perbesar

Karya Indonesia – Arab Saudi merayakan Hari Raya Idul fitri 1 Syawal 1446 Hijriah pada Minggu (30/3) setelah otoritas setempat memastikan hilal bulan sabit terlihat pada Sabtu (29/3). Dengan demikian, hari raya jatuh keesokan harinya, menandai berakhirnya bulan suci Ramadan.

Berbeda dengan Arab Saudi, Indonesia menetapkan 1 Syawal 1446 H jatuh pada Senin (31/3), setelah hasil sidang isbat yang dilakukan oleh Kementerian Agama RI.

Selain Arab Saudi, sejumlah negara juga merayakan Idulfitri pada Minggu (30/3). Berdasarkan laporan dari Gulf News, negara-negara yang turut merayakan Lebaran hari ini meliputi:

Uni Emirat Arab

Qatar

Bahrain

Kuwait

Turki

Yaman

Palestina

Sudan

Lebanon

Irak (hanya di Pemerintah Daerah Kurdistan)

Kanada

Amerika Serikat

Inggris

Prancis

Jerman

Sementara itu, beberapa negara lain, termasuk Indonesia, baru akan merayakan Idulfitri pada Senin (31/3). Negara-negara yang menetapkan Idulfitri jatuh pada hari tersebut antara lain:

Oman

Mesir

Suriah

Yordania

Maroko

Pakistan

Malaysia

Brunei Darussalam

India

Bangladesh

Australia

Irak (Sunni dan Syiah)

Tunisia

Libya

Perbedaan penetapan Hari Raya Idulfitri ini umum terjadi di berbagai negara karena metode rukyatul hilal dan hisab yang berbeda.

Meski demikian, semangat perayaan Idulfitri tetap sama, yakni sebagai momentum untuk mempererat silaturahmi dan merayakan kemenangan setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Facebook Comments Box

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

PDIP Perkuat Pemerintahan Prabowo Tanpa Masuk Koalisi, Analis: Luarnya Banteng, Dalamnya Garuda

10 April 2025 - 10:33 WIB

Sekjen Golkar Apresiasi Sikap Prabowo Diwawancarai 7 Jurnalis Secara Terbuka Tanpa Settingan

8 April 2025 - 09:31 WIB

Sufmi Dasco Ahmad Sampaikan Pengangkatan CPNS dan PPPK diumumkan Paling Lambat Minggu Depan

14 March 2025 - 15:46 WIB

Presiden Prabowo Pastikan Penundaan Pengangkatan CPNS Sedang Diurus

13 March 2025 - 16:51 WIB

Kualitas Makanan dalam Program MBG Jadi Sorotan, BGN Dorong Penyesuaian SPPG

3 March 2025 - 14:40 WIB

Trending on Headline